Letak Geografis

LETAK GEOGRAFIS

  1. Kabupaten Karawang termasuk daerah daratan yang relatif rata, dengan variasi ketinggian antara       0 meter ( daerah pantai ) s/d 50 meter di atas permukaan laut. Kabupaten Karawang terletak antara 1070 021 - 107o 401 bujur timur dan 5o 561 - -6o -341 lintang selatan, adapun Kabupaten yang membatasinya, adalah Kabupaten Subang dan Purwakarta ( sebelah timur ), Kabupaten Bekasi ( sebelah barat ), Kabupaten Bogor dan Cianjur ( sebelah selatan ), Laut Jawa sepanjang 57 Km ( sebelah utara ).
  2. Keadaan Iklim sesuai dengan bentuk Morfologinya sebagian besar terdiri dari Daratan Rendah dengan temperatur udara rata-rata 27 celcius, tekanan udara rata-rata 1010 milibar, dengan penyinaran Matahari 66% dan kelembaban nisbi 8%, dengan dipengaruhi angin muson kecepatan rata-rata per jam mencapai 30-35 Km, curah hujan rata-rata tiap tahun 1000-2000 mm di wilayah utara 2000-2500 mm di wilayah dengan 2500-3000 mm di wilayah selatan.
  3. Keadaan Jenis Tanah.
    Jenis tanah di daerah ini bermacam-macam jenis di antaranya :
    Aluvial dan Gleihumus, jenis tanah ini terdapat di wilayah utara, seperti Batujaya, Telagasari, Rawamerta, Cilamaya, Jatisari, Karawang dan di sepanjang sungai Citarum.
    Glumusol, jenis tanah ini terdapat di wilayah selatan seperti Pangkalan dan Telukjambe.

[Home] [About Karawang] [Hiburan] [Iptek] [Kesehatan] [Komputer] [Pribadi Muslim]

2001, webmaster by Sundayan Soft house
allright reserved